Pemkot Bandar Lampung siagakan ratusan personel guna mengantisipasi kebakaran saat lebaran

Pemkot Bandar Lampung siagakan ratusan personel guna mengantisipasi kebakaran saat lebaran

LLAMPUNGIINE.COM - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Pemkot Bandar Lampung siagakan ratusan personel guna mengantisipasi kebakaran saat lebaran dan momen mudik 2024.

Hal itu diungkapkan Kepala Damkarmat Pemkot Bandar Lampung Anthoni Irawan.

"Untuk pengamanan dan antisipasi kebakaran di Bandar Lampung pada momen lebaran 2024, Damkarmat Bandar Lampung menyiagakan 183 personel," kata Anthoni, Jumat (29/3/2024).

Baca Juga: Pastikan stok pangan tersedia, Pemkab Pesawaran tinjau harga di pasar padang cermin

Ia menuturkan, saat lebaran, rumah warga Bandar Lampung banyak yang ditinggal oleh pemiliknya.

Oleh sebab itu, pihaknya siaga 24 jam guna mengantisiapsi adanya hal-hal yang tidak diinginkan.

"Seperti contohnya tahun lalu, pada lebaran kedua terdapat kebakaran di Langkapura," terangnya.

Baca Juga: Simak Jadwal imsakiyah Kota Bandar Lampung Sabtu, 30 Maret 2024 berdasarkan website Kementerian Agama RI

Ia pun merincikan, adapun 183 personel Damkarmat Bandar Lampung itu terbagi menjadi 3 pleton.

Masing-masing pleton terdiri dari 60 personel.

"Dan 4 orang personel siaga di wilayah atau kecamatannya masing-masing setiap hari," terangnya.

Anthoni pun menyebut, tak hanya kesiapsiagaan Damkarmat yang perlu dilakukan guna mengantisipasi kebakaran di Bandar Lampung.

Akan tetapi ia juga mengimbau, masyarakat yang hendak mudik untuk memastikan peralatan rumah tangga yang dapat memicu kebakaran dalam keadaan aman.

"Cabut colokan listrik yang tidak terpakai, kemudian juga kompor pastikan dalam kondisi mati dan berbagai benda lain yang dapat memicu kebakaran," bebernya.

Selain itu, Anthoni pun meminta masyarakat yang mudik untuk melapor ke pamong setempat.***